PROMETHEUS
Kali ini saya akan berbagi pengalaman tentang instalasi dan konfigurasi prometheus.
Prometheus adalah sebuah aplikasi open source untuk monitoring system dan alerting yang dibuat oleh soundclouud. Pada awal tahun 2012 banyak perusahaan dan organisasi yang sudah mengadopsi prometheus. Prometheus sangat aktif di development dan komunitas pengguna
Tahapan instalasi dari prometheus banyak sekali caranya, tetapi dalam coretan kali ini saya membagikan pengalaman cara instalasi prometheus berdasarkan pengalaman. Didalam coretan ini saya menggunakan prometheus di sistem operasi CentOS. Berikut tahapan instalasi dan konfigurasinya.
- Sebelum melakukan instalasi prometheus, download dahulu prometheus dengan menggunakan perintah berikut
"wget https://github.com/prometheus/prometheus/releases/download/v2.15.2/prometheus-2.15.2.linux-amd64.tar.gz " atau bisa mengunjungi situs Prometheus - kemudian cek SeLinux, untuk mengeceknya sudah di jelaskan pada coretan disini.
- Buatlah sebuah directory atau folder
mkdir /etc/prometheus
mkdir /var/lib/prometheus - Ubah ownernya sesuai dengan user yang digunakan contohnya
chown irfan:irfan /etc/prometheus
chown irfan:irfan /var/lib/prometheus - Extrak hasil download tadi dengan perintah
tar -xvzf prometheus-2.15.2.linux-amd64.tar.gz - Untuk memudahkan, ubahlah prometheus prometheus-2.15.2.linux-amd64 dengan perintah
mv prometheus-2.15.2.linux-amd64 prometheus package - Salin file yang ada pada directory prometheuspackage
cp prometheuspackage/prometheus /usr/local/bin
cp prometheuspackage/promtool /usr/local/bin
cp -r prometheuspackage/consoles /etc/prometheus
cp -r prometheuspackage/console_libraries /etc/prometheus - Kemudian ubah kembali ownernya
chown irfan:irfan /usr/local/bin/prometheus
chown irfan:irfan /usr/local/bin/promtool
chown -R irfan:irfan /etc/prometheus/consoles
chown -R irfan:irfan /etc/prometheus/console_libraries - Buatlah sebuah file prometheus.yml
touch /etc/prometheus/prometheus.yml dan buka dengan perintah vi /etc/prometheus/prometheus.yml - Kemudian isikan seperti berikut ini
global:
scrape_interval: 10s
scrape_configs:
- job_name: 'prometheus_master'
scrape_interval: 5s
static_configs:
- targets: ['localhost:9090'] - Lalu buat sebuah service prometheus agar dapat dijalankan secara otomatis
vi /etc/systemd/system/prometheus.service - Isikan dengan perintah berikut
[Unit]
Description=Prometheus
Wants=network-online.target
After=network-online.target
[Service]
User=irfan
Group=irfan
Type=simple
ExecStart=/usr/local/bin/prometheus --config.file /etc/prometheus/prometheus.yml --storage.tsdb.path /var/lib/prometheus/ --web.console.templates=/etc/prometheus/consoles --web.console.libraries=/etc/prometheus/console_libraries
[install]
WantedBy=multi-user.target - Jalankan service daemon dan jalankan service prometheus
systemctl daemon-reload
systemctl enable prometheus
systemctl start prometheus - Lakukan pengecekan dengan perintah
systemctl status prometheus - Kemudian buka pada web browser dengan memasukan IP address dan port, untuk default port prometheus 9090
contoh 192.168.10.1:9090
EX ERROR
Jika terjadi error, coba lakukan pengecekan SeLinux atau membuka port 9090 pada firewall
- SeLinux
- Untuk Firewall bisa dengan perintah
firewall-cmd --add-port=9090/tcp --permanent
firewall-cmd --reload - Coba buka kembali.
0 komentar:
Posting Komentar